Wisata Desa Tongging Keajaiban Menakjubkan di Sumatera Utara

Desa Tongging @Rumah Karya Indonesia

Sudahkah Anda pernah berwisata ke Desa Tongging?. Jika belum, yuk rencanakan waktu liburanmu untuk berlibur ke desa ini. Ajak teman, sahabat, pacar, gebetan atau keluarga kamu untuk menikmati keajaiban yang menakjubkan ini.

Keindahan alam Desa Tongging  menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan. Dari ketinggian bukit di desa ini, Anda akan dapat melihat indahnya pesona Danau Toba yang memukau. Disamping itu Anda juga dapat menikmati pesona hamparan pertanian dan peternakan ikan nila dari ketinggian. Cukup Indah bukan?.

Banyak hal menarik dan menyenangkan yang dapat Anda lakukan saat berwisata ke Desa Tongging ini, diantaranya menikmati segarnya bermain air di pinggiran Danau Toba, serta menyewa perahu-perahu kecil yang disewakan penduduk setempat untuk menikmati indahnya pemandangan danau dari atas perahu.

Desa Tongging @Viva

Berkeliling dengan perahu kecil sambil menikmati keindahan alam dan berfoto-foto ria pasti akan menjadi liburan yang sangat menyenangkan. Disana juga disediakan lintasan hutan untuk mendaki Gunung Sipiso-piso bagi para wisatawan yang memang menyukai kegiatan hiking dan pendakian, ada juga paralayang. Bagi wisatawan yang menyukai olah raga ini dapat melakukannya untuk menikmati serunya melayang di atas bukit hijau dan menikmati indahnya memandang  Danau Toba.

Lokasi Wisata Desa Tongging
Desa Tongging merupakan sebuah desa yang terletak di sebelah utara Danau Toba, tepatnya terletak di Kecamatan Merek, Kabupaten Karo, Sumatera Utara. Jarak dari Kota Berastagi  menuju desa ini sekitar 40 km dan dapat ditempuh melalui jalur darat. Di sepanjang jalan menuju Desa Tongging dipenuhi dengan tanjakan dan turunan yang memotong hijaunya perbukitan

Berwisata belum lengkap kalau belum menikmati makanan khas dari tempat tersebut. Di Desa Tongging ini wisatawan akan dimanjakan dengan makanan yang dimasak dengan resep turun temurun yaitu makanan yang bernama arsik ikan mas. Makanan ini dapat Anda temukan di pondok-pondok Desa Tongging yang ikannya diambil langsung dari peternakan ikan milik warga sekitar.

Anda juga tidak perlu khawatir dengan masalah penginapan, karena di daerah ini banyak sekali penginapan-penginapan berupa Wisma dan Bungalow yang disewakan dengan harga yang bervariasi. Disini juga terdapat banyak sekali tempat oleh-oleh, salah satu yang paling sering dikunjungi adalah Desa Silalahi di Kecamatan Sabungan Kabupaten Dairi yang berjarak 11 km dari Desa Tongging yang menjual beraneka barang-barang etnik khas suku masyarakat setempat.

Artikel Terkait

Comments
0 Comments


EmoticonEmoticon